Postingan

Selesai Temui Elkan Baggott di Inggris, Shin Tae-yong Bertolak ke Belgia untuk Negosiasi dengan Klub Sandy Walsh

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, 26 September 2022. Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dijadwalkan akan bertolak ke Belgia usai menemui Elkan Baggott di Inggris.

Elkan Baggott dan Sandy Walsh tampaknya menjadi pemain yang sangat spesial untuk Shin Tae-yong.

Hal tersebut terlihat dari cara Shin Tae-yong mengusahakan Elkan Baggott dan Sandy Walsh untuk bisa membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022.

Seperti diketahui, nama Elkan Baggott dan Sandy Walsh masuk ke dalam daftar 28 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2022.

Namun, Elkan Baggott dan Sandy Walsh belum bisa dipastikan bisa membela timnas Indonesia karena Piala AFF 2022 tidak masuk ke dalam kalender FIFA.

Untuk itu Shin Tae-yong pun rela terbang ke Inggris demi mengurus izin Elkan Baggott.

Shin Tae-yong pergi di tengah-tengah pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia di Spanyol.

Juru taktik berusia 52 tahun itu terlihat didampingi oleh sang asisten, Kim Jong-jin.

Pelatih asal Korea Selatan itu pun terlihat menyaksikan langsung pertandingan Gillingham FC melawan Crawley Town.

setelah menonton langsung laga tersebut, Shin Tae-yong langsung menemui manajemen Ipswich Town.

Sebagai informasi, Elkan Baggott adalah pemain Ipswich Town yang sedang dipinjamkan ke Gillingham FC di musim ini.

Momen tersebut dibagikan oleh Shin Tae-yong melalui Instagram pribadinya.

"Pergi ke London dari Spanyol untuk menonton pertandingan away Elkan."

"Kunjungan ini sekaligus rapat dengan tim Elkan (Ipswich Town) mengenai panggilan timnas Indonesia untuk Piala AFF tanggal 23 (Desember 2022)," kata Shin Tae-yong

Setelah dari Inggris, Shin Tae-yong dijadwalkan akan bertolak menuju Belgia bertemu manajemen KV Mechelen untuk mengurus izin Sandy Walsh.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Dari Inggris, Shin Tae-yong juga akan merapat ke Belgia untuk bertemu dengan manajemen KV Mechelen," tulis Mochamad Iriawan di Instagram pribadinya, Kamis (24/11/2022).

Sepulangnya dari Eropa Shin Tae-yong dijadwalkan akan langsung mendampingi TC timnas Indonesia 

"Kunjungan ini sekaligus rapat dengan tim Elkan (Ipswich Town) mengenai panggilan timnas Indonesia untuk Piala AFF tanggal 23 (Desember 2022)," kata Shin Tae-yong

Setelah dari Inggris, Shin Tae-yong dijadwalkan akan bertolak menuju Belgia bertemu manajemen KV Mechelen untuk mengurus izin Sandy Walsh.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Dari Inggris, Shin Tae-yong juga akan merapat ke Belgia untuk bertemu dengan manajemen KV Mechelen," tulis Mochamad Iriawan di Instagram pribadinya, Kamis (24/11/2022).

Sepulangnya dari Eropa Shin Tae-yong dijadwalkan akan langsung mendampingi TC timnas Indonesia 


bolanas.com

Posting Komentar

© Inpost. All rights reserved. Premium By Raushan Design