Elkan Baggott Kembali Cetak Rekor, Orang Indonesia Pertama Bermain dan Cetak Gol di FA Cup

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott kini bermain di liga Inggris.

Bersama Gillingham FC, Elkan Baggott mulai dipercaya oleh pelatih untuk laga-laga cukup penting.

Bahkan dalam pertandingan terakhir, pemain yang berposisi sebagai center bek tersebut kembali cetak gol.

Bondowoso Network mengutip akun Facebook Fakta Sepakbola terkait Elkan Baggott bermain di FA Cup.

Timnas Indonesia kini akan mengikuti turnamen 2 tahunan Piala AFF dan sedang dalam pemusatan latihan.

Namun salah satu pemain andalan Timnas Indonesia Elkan Baggott, belum bisa bergabung karena bermain dengan klubnya.

Elkan Baggott dalam laga terbaru, diturunkan saat ajang FA Cup antara Gillingham FC melawan Dag & Red.

Dag & Red merupakan klub kasta kelima liga Inggris dan klub Elkan Baggott Gillingham FC keluar sebagai pemenang.

Elkan Baggott mencatatkan diri sebagai orang pertama yang bermain sekaligus mencetak gol di FA Cup.

FA Cup Salah satu kompetisi sepakbola tertua di dunia, yang mana ajang tersebut saling mempertemukan seluruh kasta di liga Inggris.

Gillingham FC klub dari Elkan Baggott berhasil menang tipis dengan skor 3-2, yang mana Elkan Baggott cetak melalui sundulan.

Untuk pertandingan selanjutnya pada ronde 3 atau 62 besar, Gillingham FC klub Elkan Baggott bertemu dengan klub EPL atau Premier League.

Dalam babak 62 besar tersebut, Gillingham FC akan berjumpa tim EPL yakni Leicester City.

Kita ketahui bahwasanya Leicester City secara mengejutkan menjadi juara EPL pada tahun 2016 lalu.

Tentunya merupakan sebuah kebanggaan bagi Timnas Indonesia, karena salah satu pemainnya merasakan ketatnya persaingan di liga Inggris.



Bondowoso.jatimnetwork.com

Posting Komentar

© Inpost. All rights reserved. Premium By Raushan Design